0

Menyelam di Nusa Lembongan

Not Available
Not Available

Menyelam di Nusa Lembongan

Outdoor & Adventures Lembongan
5 jam
YOEXL02
  • Menyelam di Nusa Lembongan untuk penyelam tersertifikasi
What You'll Do
YOEXPLORE- Liburan Keluarga.  Bali memiliki banyak hal untuk dijelajahi, tidak hanya di Pulau Bali, tetapi juga di pulau-pulau kecil di sekitrnya. Ada tiga buah pulau kecil di sebelah tenggara Bali yang memiliki pemandangan yang sangat idah dan berbagai kegiatan untuk dinikmati. Dari ketiga pulau tersebut, Nusa Penida, Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan, Anda bisa melihat....

YOEXPLORE- Liburan Keluarga.  Bali memiliki banyak hal untuk dijelajahi, tidak hanya di Pulau Bali, tetapi juga di pulau-pulau kecil di sekitrnya. Ada tiga buah pulau kecil di sebelah tenggara Bali yang memiliki pemandangan yang sangat idah dan berbagai kegiatan untuk dinikmati. Dari ketiga pulau tersebut, Nusa Penida, Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan, Anda bisa melihat kemegahan gunung tertinggi di Bali, Gunung Agung. Bukan hanya pemandangan tersebut, pantai yang amat jernih dan keindahan dunia bawah lautnya mengundang untuk dijelajahi. Menyelam di Nusa Lembongan harus menjadi suatuaktivitas yang tidak boleh Anda lewatkan saat berlibur di Bali.

Jika Anda adalah seorang penyelam berlisensi, anda akan menyukai pengalaman menyelam di Nusa Lembongan. Ada banyak tempat menyelam yang dapat anda coba untuk jelajahi. Masing-masing tempat akan memberikan sensasi tersendiri. Dari sekian banyak tempat yang ada di sekitar Nusa Lembongan, kita hanya akan menyelam di dua tempat.

Manta Point

Dari namanya, Anda mungkin sudah dapat menebak apa yang akan Anda temui di tempat ini. Ya, tempat ini dinamai Manta Point karena ada banyak ikan pari manta yang terlihat di tempat ini. Anda bisa melihat ikan ini sepanjang tahun, dan jika Anda beruntung, ikan-ikan ini mungkin akan berenang bersama Anda.

Crystal Bay

Crystal Bay terletak di Nusa Penida, dikenal juga dengan nama Penida Bay, adalah sebuah tempat diving yang juga terkenal, Tempat ini dinamai Crystal Bay karena airnya yang sebening kristal dan konon katanya tingkat visibilitasnya bisa mencapai 30 meter. Hal unik dari tempat ini adalah ada banyak ikan mola-mola.  Ikan ini merupkan ikan bertulang sejati terbesar yang diketahui manusia. Meskipun ikan ini terbilang cukup besar, mereka bisa dikatakan cukup ramah terhadap para penyelam. Mereka terkadang mendekati para penyelam, namun takut terhadap gelembung udara yang dikeluarkan dari perlatan selam. Ikan ini juga biasanya takut jika didekati dari arah belakang. Selain ikan Mola-mola, beberpa penyelam melihat hiu di perairan ini. Menyelam dengan berbagai mahluk laut tersebut tentunya akan menjadi sebuah pengalaman yang luar biasa saat Anda Menyelam di Nusa Lembongan.

Toya Pakeh

Toya Pakeh atau dalam Bahasa Indonesia berarti “Air Asin” adalah sebuah spot menyelam dengan keanekaragaman hayati bawah laut yang luar biasa. Bnayak penyelam yang menyebut tempat ini sebagai Permata dari Nusa Penida. Anda bisa melihat berbagai binatang laut seperti berbagai jenis siput laut, anemon dengan kepiting dan lobster berwarna-warni di sekitarnya. Selain itu anda akan melihat banyak ikan karang dan ikan pelagik (yang hidup di kolom perairan) di area ini. Terumbu karangnya juga sangat cantik hingga dijuluki sebagai “Coral Garden of Penida”.

Mangrove Point-Menyelam di Nusa Penida

Mangrove point adalah tempat menyelan yang teletak tidak jauh dari hutan bakau. Tempat ini sangat disukai karena karangnya yang sangat indah dan ada beraneka jenis ikan yang hidup di area ini. Ikan kembung, ikan buntal, pari,dan bahkan ular laut dapat ditemui di tempat ini. Beberapa penyelam sempat melaporkan bahwa mereka pernah melihat penyu dan hiu paus berenang di tempat ini.

SD Bay

SD Point terletak di dekat Toya Pakeh juga memiliki keanekaragaman hayati yang sangat luar biasa. Selain karang dan spons yang menghiasi lautan, para penyelam sering melihat penyu, terutama penyu hijau, ikan pari, ular laut, dan gurita.

Pada Peket menyelam di Nusa Lembongan ini, kami menawarkan dua tempat untuk dijelajahi. Pilihan tempat menyelam sangat tergantung pada keadaan cuaca.

Catatan:

  1. Paket menyelam ini hanya untuk penyelam yang telah berlisensi
  2. Apabila pada  kegiatan harus dihentikan karena cuaca buruk, kmai tidak bertanggung jawab untuk mengembalikan biaya yang sudah dibayarkan, baik sebagian ataupun seluruhnya.
What You Need to Bring

Pakaian selam, tabir surya,

Max. Booking Hours
5 hari 0 jam di muka
Waktu Mulai Aktivitas
09:00
Kebijakan pembatalan
Booking cancelation is not allowed
What's Included
  • Pelengkapan menyelam
  • Lunch
What's Excluded
  • Pengeluaran pribadi
Participants Per Booking
Adult: Minimum 2, Maksimum 10
Participants Age
Adult: from 12 until 65 years old
Child: from 7 until 11 years old
Voucher Type
Voucher cetak atau voucher elektronik

Lokasi

Meeting Point
  1. Pemelisan Harbor
    Jalan Pemelisan, Sesetan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali, Indonesia

Review

There is no review yet.