Gaya Hidup

Tinggi Pemain Basket Ini Tidak Wajar Sahabat Explorer!

pemain basket tertinggi di dunia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source: wowasiknya
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Bola Basket, merupakan sebuah cabang olahraga yang memang banyak peminatnya, terutama di negara Paman Sam. siapa sih yang tidak tau NBA sahabat explorer? Bahkan orang menggilainya hingga ke dunia gim! Dan memang olahraga yang satu ini juga sudah menjadi ciri khasnya Amerika banget. Bisa dibilang Amerika merupakan kiblat bagi para pemain basket yang ada di dunia, layaknya Eropa menjadi kiblat bagi para pemain sepakbola. Olahraga yang satu ini juga banyak diminati oleh masyarakat Indonesia sahabat explorer, meskipun animonya tidak sebesar sepakbola. Main basket memang bisa membuat kita menjadi tinggi, namun hanya di masa perkembangan tubuh dan tulang tentunya. Tentu bukan hal yang mengagetkan apabila ada daftar pemain basket tertinggi di dunia. 

Pemain Basket Tertinggi Di Dunia

Dalam kesempatan kali ini, YoExplore akan membahas beberapa pemain basket tertinggi di dunia. Tingginya memang bikin geleng-geleng kepala sahabat explorer. Pasti kalian juga akan berpikir hal yang sama! Kira-kira ukuran baju dan sepatunya berapa ya? Kemungkinan besar mereka akan bikin sendiri ya sahabat explorer, hehe. Baiklah kalau begitu, mari langsung kita simak saja yuk dari nomor 4 hingga nomor 1!

Baca Juga: Berikut Adalah 5 Musisi Terkaya Di Dunia!



4. Ri Myung Hun (235cm)

pemain basket tertinggi di dunia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source: reddit

sosicosight deals

Pemain basket tertinggi di dunia nomor 4 adalah Ri Myung Hun. Ri Myung Hun adalah salah satu pemain basket tertinggi di dunia yang bermain untuk timnas Korea Utara sahabat explorer. Pria yang lahir pada tanggal 14 September 1967  ini memiliki tinggi 7 kaki 8 inchi atau sekitar 235 cm atau 2,35 meter! Wah ini aja baru yang nomor 4 loh, gimana yang sisanya? Jangan kaget ya sahabat explorer, peringkat nomor 4 nya saja sudah jauh lebih tinggi daripada pemain NBA Yao Ming yang dibilang sebagai pemain tertinggi di zaman sekarang ini!



3. Sun Ming Ming (236cm)

pemain basket tertinggi di dunia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source: cgntamerica

Pemain basket tertinggi di dunia yang selanjutnya adalah Sun Ming Ming dengan tinggi 236cm sahabat explorer. Berbeda hanya 1 cm saja dengan Ri Myung Hun, namun dalam hal bola basket sepertinya efeknya terasa ya sahabat explorer. Pemain basket yang berasal dari China ini memulai karir di liga basket China, setelah ditolak masuk ke ajang NBA dengan berbagai alasan. Mungkin karena terlalu tinggi ya sahabat explorer, bisa jadi terlalu dekat dengan ring, sehingga kalau dia mendapatkan bola dekat ring bakalan jadi gampang dan gak seru deh! Hehe 

2. Alexander Sizonenko (245cm)

pemain basket tertinggi di dunia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source: willishomelessinportland

Pemain basket tertinggi di dunia yang selanjutnya adalah Alexander Sizonenko yang memilki tinggi 245 cm! Hampir 2,5 meter loh sahabat explorer! Mantul banget nih!

Alexander tercatat pernah bermain untuk tim Spartak Leningrad, Budivelnyk Kyiv dan juga tim Soviet.

Tapi, karena tubuh pria yang lahir pada tahun 1959 dan meninggal pada tahun 2012 silam ini terlalu tinggi, sehingga membuatnya jadi susah bergerak dengan leluasa dan akhirnya karirnya di dunia olahraga basket tidak terlalu lama.

Benar juga sih sahabat explorer, orang dengan tinggi yang tidak wajar ini tentu akan sangat susah bergerak jika dibandingkan orang yang lebih kecil darinya. Dengan mudah pemain seperti ini akan dilewati, jadi sepertinya akan membuat pertahanan lemah disamping mungkin skill block dan shooting-nya yang luar biasa. 

1. Suleiman Ali Nashnush (245cm)

pemain basket tertinggi di dunia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source: gettyimages

Pemain basket tertinggi di dunia yang pertama adalah Suleiman Ali Nashnush. Suleiman Ali Nashnush merupakan pemain basket tertinggi di dunia sepanjang sejarah dengan tingginya yang mencapai 245 cm. Selain itu, dia juga adalah orang yang ke-13 dengan tubuh paling tinggi di dunia sepanjang sejarah! Pria yang lahir pada tahun 1943 di Tripoli, Libya ini tercatat pernah membela timnas negara Libya. 

Wah, kalau yang ini sih no comment deh sahabat explorer! Melihatnya saja mungkin leher kita sudah pegal ya sahabat explorer!

Sahabat explorer, itulah beberapa pemain basket tertinggi di dunia yang dapat YoExplore informasikan kepada kalian. Semoga artikel ini bermanfaat dan seperti biasa, jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kalian di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x