YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, jika berbicara sejarah memang nampaknya akan sangat seru dan juga panjang. Peradaban dunia ini begitu menarik untuk menjadi topik diskusi saat sedang berkumpul bersama dengan teman-teman. Banyak sekali sejarah seperti perang dunia I dan II yang tentunya tidak akan pernah bisa dilupakan dalam sejarah. Kedua perang tersebut lah yang pada akhirnya membentuk bangsa-bangsa yang seperti sekarang kita ketahui. Dimana dahulu Jerman begitu kuat dan mengerikan dengan Nazi-nya yang dipimpin oleh seorang fasis Adolf Hitler, dan Italia dengan Alberto Mussolini, dan lain-lainnya. Namun, ternyata ada beberapa peristiwa besar yang dilupakan sejarah loh sahabat explorer. Banyak dari kalian yang mungkin belum pernah mendengar beberapa peristiwa ini.
Peristiwa Besar Yang Dilupakan Sejarah
Entah dengan alasan apa mengapa sejarah-sejarah ini terlupakan begitu saja. Bisa disengaja atau memang tidak banyak khalayak yang ingin mengingatnya lagi karena terlalu kelam. Berbagai macam faktor tersebut memang membuat siapapun menjadi penasaran. Mumpung jarang diketahui orang, makanya nih dalam kesempatan kali ini YoExplore akan membahas mengenai 4 peristiwa besar yang dilupakan sejarah tersebut. Kira-kira ada apa saja sih? Dan ini bukan sejarah Indonesia, namun sejarah dunia sahabat explorer. Mungkin karena itu kita kurang familiar dengan sejarah-sejarah ini. Baiklah kalau begitu mari kita langsung simak saja yuk ulasannya! Cekidot, bro!
Baca Juga: Tokoh Pejuang Kemerdekaan Ini Sudah Hampir Terlupakan!
Table of Contents (Daftar Isi)
1. Cahokia
Peristiwa besar yang dilupakan sejarah pertama adalah Cahokia, yang konon merupakan sebuah kota pertama di Amerika. Nama lengkapnya adalah Cahokia Mounds State Historic Site, wilayah dimana kota kuno asli (abad 600-1400 M) dekat Collinsville, Illinois, Amerika. Ini merupakan situs arkeologi terbesar tentang budaya Mississippian, yang dikembangkan oleh masyarakat maju di Amerika Utara, Tengah, dan Timur. Dimulai lebih dari lima abad sebelum kedatangan bangsa Eropa.
Ini adalah National Historic Landmark dan situs yang ditujukan dalam perlindungan negara. Selain itu, Cahokia ini merupakan salah satu dari hanya dua puluh situs warisan dunia di wilayah Amerika Serikat. Ini merupakan konstruksi tanah prasejarah terbesar di Amerika Utara, Meksiko. Pada titik tinggi perkembangannya, Cahokia adalah kota terbesar di utara pusat kota Mesoamerika besar di Meksiko.
Awalnya tempat ini hanya menjadi rumah bagi 1.000 warga saja pada tahun 1050. Namun, angkanya berubah secara eksplosif setelah tahun tersebut. Populasi kota diperkirakan diantara 8.000 – 40.000 pada masa puncaknya. Kebanyakan dari mereka tinggal di desa-desa pertanian terpencil yang menyediakan pusat kota utama. Pada tahun 1250, populasi penduduknya lebih besar dibandingkan kota London di Inggris.
2. Kapal Sultana
Peristiwa besar yang dilupakan sejarah selanjutnya adalah Kapal Sultana. Kapal ini merupakan Paddlewheeler Sungai Mississippi yang hancur dalam sebuah ledakan pada tanggal 27 April 1865. Hal ini mengakibatkan bencana maritim terbesar dalam sejarah Amerika, dan diperkirakan 1.800-2.400 penumpang tewas ketika salah satu dari empat kapal boiler meledak. Pada akhirnya si Sultana ini tenggelam tidak jauh dari kawasan Memphis, Tennessee.
Alasan mengapa bencana ini sebagian dilupakan oleh sejarah dikarenakan terjadi segera setelah pembunuhan presiden Abraham Lincoln, dan perang saudara selama seminggu.
Penyebab meledaknya kapal Sultana ini ialah kondisi boiler yang bocor dan buruk yang tidak diperbaiki. Sebagian besar penumpang baru ialah tentara Union, terutama dari Ohio yang baru saja dibebaskan dari kamp penjara Konfederasi seperti Cahawba dan juga Andersonville. Waw, malang sekali nasib mereka ya sahabat explorer, hehe.
3. Ziryab
Peristiwa besar yang dilupakan sejarah selanjutnya adalah Ziryab. Mungkin yang satu ini memang benar-benar jarang dibahas dan terdengar asing di kuping kalian. Ziryab ini bukan sebuah tragedi atau nama grup kelompok. Ziryab adalah seorang Polymath Persia yang hidup ditahun 789-857 Masehi. Beliau merupakan seorang penyair, perancang busana, penyanyi, musisi, trendsetter, selebriti, strategi, astronom, botanis, geografi dan juga mantan budak.
Banyak orang yang mungkin tidak pernah mendengar nama Ziryab. Namun setidaknya, ada dua inovasinya yang masih kita gunakan hingga saat ini. Ia adalah orang yang pertama kali mengenalkan konsep hidangan tiga (sup, hidangan utama, pudding). Setelah itu ia juga memperkenalkan kristal untuk gelas minum (sebelumnya berbahan utama logam).
Dia juga menciptakan pasta gigi dengan rasa yang menyenangkan dan membantu kebersihan pribadi di wilayah tersebut. Selain itu, Ziryab juga menciptakan deodoran ketiak dan mempromosikan mandi 2x dalam sehari. Wah, luar biasa banget ya sahabat explorer! Ternyata dari semua hal yang biasa kita gunakan, orang inilah penciptanya! Luar biasa pintar!
4. House Of Wisdom
Peristiwa besar yang dilupakan sejarah selanjutnya adalah House Of Wisdom. Rumah kebijaksanaan adalah sebuah perpustakaan dan lembaga terjemahan di Abbassid-era Baghdad, Irak. Tempat ini merupakan institusi kunci dalam gerakan penterjemahan, dan dianggap telah menjadi pusat intelektual utama dari zaman keemasan Islam.
Rumah ini merupakan pusat bagi studi kemanusiaan dan ilmu pengetahuan. Mulai dari matematika Islam, astronomi Islam, kedokteran Islam, alkimia Islam dan kimia, zoologi dan geografi Islam.
Menterjemah dan menjabarkan naskah Persia, India dan Yunani termasuk Pythagoras, Plato, Aristoteles, Hippocrates, Euclid, Plotinus, Galen, Sushruta, Charaka, Aryabhata dan-Brahmagupta. Para ulama mengakumulasi kumpulan pengetahuan terbesar di dunia dan dibangun melalui penemuan mereka.
Pada tahun 1258, seiring dengan invasinya Mongol, maka Rumah Kebijaksaan dan perpustakaan ini dihancurkan. Disebutkan bahwa Sungai Tigris menjadi hitam selama 6 bulan dikarenakan tinta dan buku yang dibuang begitu banyaknya di sungai tersebut. Jumlah pengetahuan yang hilang saat itu tidak bisa digambarkan sahabat explorer, sayang sekali ya!
Sejarah Yang Terlupakan
Sahabat explorer, itulah beberapa peristiwa besar yang dilupakan sejarah yang dapat YoExplore berikan. Semoga artikel ini bermanfaat dan seperti biasa jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kalian di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!