Gaya Hidup

Berani Mendaki Gunung Terangker di Indonesia Ini?

gunung paling angker di indonesia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.coid
image source : oknusantara
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, Indonesia memang terkenal dengan kepulauannya yang sangat cantik dan kaya. Kaya akan hasil alam, rempah-rempah, dan juga kebudayaannya. Selain itu semua, dua panorama yang paling cantik di dunia seperti Gunung dan Laut juga ada di Indonesia, bahkan banyak! Sahabat explorer ada yang pernah mencoba mendaki gunung? Tahukah kamu ada berapa gunung paling angker di Indonesia? Wah, kalau belum pernah, pengalaman yang satu ini harus banget dicoba loh! Karena sensasi adrenalin luar biasa banget! Tidak lupa pesona keindahan masing-masing gunung yang ada. Bahkan, di Ijen Banyuwangi ada sebuah fenomena blue fire yang hanya ada dua di dunia! Luar biasa kan?! Satu lagi ada di Islandia, jauh banget kan? Makanya, buruan dateng ke Ijen! Dijamin kalian akan sangat takjub dengan pemandangannya. By the way, buat kalian pecinta gunung, pasti sangat akrab dong ya dengan yang namanya gunung paling angker di Indonesia? Pasti dong ya, karena saking banyaknya gunung yang ada, tidak heran jika ada cerita-cerita mistis seperti itu.

Gunung Paling Angker di Indonesia

Indonesia memang terkenal dengan berbagai macam cerita rakyatnya. Hampir di setiap daerah, memiliki keunikan dan cerita rakyat atau tokoh masyarakat yang melegenda. Banyak juga dari cerita rakyat tersebut dipercaya oleh masyarakat lokal tersebut. Hal itu lah yang disebut dengan mitos dan mistis. Kedua hal tersebut juga selalu berkaitan dengan gunung yang ada di sekitar wilayah itu. Biasanya, ada saja sebuah cerita rakyat atau kepercayaan masyarakat yang berhubungan dengan kegiatan spiritual dengan gunung tersebut. Tapi, banyak juga cerita dari para pendaki yang ‘merasakan’ keanehan atau cerita rakyat tersebut memang nyata. Wah, sepertinya bagi kalian yang penakut, kurang cocok baca artikel YoExplore yang satu ini nih, soalnya kita akan membahas 4 Gunung Paling Angker di Indonesia! Gak sabar ada apa saja? Langsung simak aja ulasannya ya!

Baca Juga : Fakta Unik Tentang Gunung Bromo



1. Gunung Salak, Bogor

gunung paling angker di indonesia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.coid

image source : kompasiana

Gunung paling angker di Indonesia yang pertama adalah Gunung Salak yang berlokasi di Bogor. Pada tahun 2012 lalu, terjadi sebuah tragedi yang mengagetkan seluruh khalayak tanah air, yakni tentang jatuhnya pesawat jenis Sukhoi di Tebing Gunung Salak. Tragedi naas tersebut memang menghebohkan masyarakat sekitar, banyak hal mistis yang bermunculan setelah kejadian tersebut.

Seperti cerita salah satu pendaki yang pernah menaiki gunung yang satu ini, mereka melihat seorang Tukang Bakso berjualan di atas gunung! Wah, itu aja udah aneh banget ya sahabat explorer, masa iya ada yang jualan bakso di atas gunung sih? Setelah itu, para pendaki yang sedang beristirahat itu berinisiatif memanggil tukang bakso tersebut. Berniat mau membeli jajanan yang jarang atau mungkin tidak mungkin ada di atas gunung itu, ternyata pas abangnya menoleh, mukanya rata! Wah, ngeri banget yaaa, langsung deh pada ngibrit semua.

Sahabat explorer, berani untuk menaiki gunung yang satu ini? Harus berani ya!

2. Gunung Latimojong

gunung paling angker di indonesia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.coid

image source : indonesiakaya

Gunung paling angker di Indonesia yang selanjutnya adalah Gunung Latimojong yang berada di Sulawesi. Tepatnya berada di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan dan gunung ini merupakan gunung tertinggi yang ada di Sulawesi. Wah, sudah pasti bakalan banyak nih ya mistis-mistis yang ada di gunung ini. Sahabat explorer sudah siap untuk membaca? Oke, kita lanjut ya!

Di gunung Latimojong ini terkenal dengan yang namanya Hantu Poppo, yakni hantu yang memiliki mata berwarna merah dan bisa terbang untuk mencari mangsa. Wah, kaya di film-film aja ya sahabat explorer, cuma kalau dibayangin sih serem juga kayaknya!

Konon, Hantu Poppo ini adalah manusia yang berubah wujud menjadi makhluk jadi-jadian, jadi jika kalian sedang mendaki dan mendengar suara ‘pok pok pok’, kalian harus waspada dan baca doa ya, itu tandanya Hantu Poppo sedang berada di sekitar kalian! Tetap waspada ya! Hehe…



3. Gunung Lawu

gunung paling angker di indonesia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.coid

image source : maudisini

Gunung paling angker di Indonesia yang selanjutnya adalah Gunung Lawu. Jika di Gunung Merapi sudah terkenal dengan ‘Pasar Bubrah’, di Gunung Lawu juga tidak kalah seram dengan yang namanya “Pasar Setan”. Dari namanya saja udah jelas banget nih gimana seremnya, kalian berani coba mendaki gunung ini?
Kalau kalian mendaki gunung ini dan melewati jalur Candi Cetho, konon kalian akan ditemukan dengan Pasar Setan ini. Jalur yang satu ini memang sudah terkenal angker, medan yang sulit, dan juga jurang yang dalam, jadi kalian harus hati-hati dan well prepared banget nih sahabat explorer.

Banyak pendaki yang dihadapkan dengan hal-hal aneh, seperti gemuruh suara orang sedang bertransaksi di pasar dan juga lengkap dengan kabut yang turun melalui jalur ini. Waduh, jadi makin bikin bulu kuduk merinding!

Oia, satu lagi nih sahabat explorer, kalau sedang mendaki gunung ini, kalian harus berkata yang sopan, tidak jorok dan jangan juga teriak-teriak. Pernah ada cerita salah satu pendaki yang ‘menantang’ hal tersebut, eh tidak lama kemudian dibalas dengan suara ketawa kuntilanak! Ihhhh, ngeri banget! Setelah ditelusuri, suara tersebut berasal dari jurang yang sangat dalam! Jadi, jangan main-main ya sahabat explorer!

4. Gunung Api Purba Nglanggeran

gunung paling angker di indonesia - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.coid

image source : tribunnews

Predikat gunung paling angker di Indonesia juga jatuh kepada Gunung Api Purba Nglanggeran yang berada di wilayah Gunung Kidul, Yogykarta. Gunung purba yang satu ini, juga menjadi destinasi favorit bagi para pendaki yang berada di wilayah Yogyakarta. Gunung ini juga bukan gunung yang aktif, jadi kemungkinan besar kalian bisa mengunjunginya kapan saja. Namun, jika yang kalian tanya adalah fenomena ghaib, wah, jangan ditanya deh sahabat explorer, bukannya aktif lagi nih, tapi aktif banget!
Konon, ada makhluk ghaib yang menyerupai sosok wanita yang sedang berjualan jamu kepada para pendaki di atas gunung. Hmm, cukup unik dan menyeramkan ya, jualan jamu, di atas gunung, malem-malem pula! Jamunya juga jamu gendong, jadi keliatannya gimanaaaaaa gitu…duh ngeri banget deh dibayangin! Kalian pernah ngeliat gak? Kalau iya kasih komentar di kolom komen kita ya!

Mistis dan Mitos Gunung di Indonesia

Sahabat explorer, itulah beberapa gunung paling angker di Indonesia yang YoExplore ceritakan ke kalian. Percaya gak percaya, jika kalian yakin, maka bisa saja terjadi, atau sebaliknya juga. Yang penting, dimanapun kapanpun dan bersama siapapun, kita memang harus diwajibkan untuk berdoa menurut agama masing-masing, agar selamat sampai tujuan. Semoga artikel ini bermanfaat, dan jangan lupa share pengalaman seram kalian saat sedang naik gunung di Indonesia ya! Bisa lewat kolom komentar atau tulisan artikel bersama YoExplore lho. Selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x