YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Liburan keluarga, memang menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu saat menjelang waktu libur. Berbagai macam destinasi wisata sudah siap untuk kebanjiran para turis, baik lokal maupun mancanegara. Salah satu tempat yang sudah pasti bakalan ramai di Indonesia itu ya Bali. Untuk melengkapi liburan tersebut, biasanya mereka datang bersama keluarga dan tentunya akan menginap pada hotel yang nyaman seperti hotel bintang 4 di Bali. Tidak hanya musim liburan saja nih sahabat explorer, saat low season pun Bali tetap ramai dikunjungi para turis. Apalagi kalau bukan keindahan alamnya yang luar biasa. Selain itu, adat istiadat dan budaya Bali yang begitu kental pada masyarakatnya juga menjadi daya tarik bagi para turis untuk berkunjung ke Pulau Dewata ini. Salah satu hotel bintang 4 di Bali, bisa memberikan kenyamanan yang dicari oleh setiap keluarga yang berkunjung. Nama hotelnya adalah Puri Saron yang berlokasi di Seminyak.
Baca Juga :Â Rekomendasi Hotel Bintang Empat Dari YoExplore
Hotel Bintang 4 di Bali, Puri Saron Hotel
Hotel ini tepatnya berada di Jalan Camplung Tanduk, Seminyak, Bali. Hotel bintang 4 di Bali ini menawarkan beberapa fasilitas yang bisa dinikmati oleh para tamu yang menginap. Hotel ini memiliki keunggulan yaitu dekat dengan lokasi Pantai Seminyak. Hanya dengan berjalan kaki ke arah kolam renang hotel, kalian sudah bisa melihat hempasan ombak dan harumnya pasir pantai yang seakan siap untuk dikunjungi. Pemandangan yang ditawarkan juga sangat bagus loh sahabat explorer. Warna pantai pasir yang sedikit keemasan dan tentunya akan menjadi spot yang sangat bagus untuk menikmati pemandangan matahari terbenam atau sunset.
Seperti yang terlihat di gambar, kolam renang yang sangat cantik dan juga menghadap ke laut, bisa menjadi tempat bersantai yang nikmat di sore hari. Bagi kalian yang membawa anak-anak, tentu tidak perlu pergi ke pantai yang lainnya nih sahabat explorer. Pantai Seminyak merupakan salah pantai yang bagus di Bali, dengan demikian, menghabiskan waktu di hotel ini sudah pasti sangat menyenangkan.
Siapa yang tidak betah jika melihat pemandangan sunset yang luar biasa seperti ini? Pasti semua orang akan menikmati pemandangan menjelang malam ini deh sahabat explorer. Kalian jangan sampai kelewatan juga ya! Ombaknya tidak terlalu deras sehingga cocok untuk bermain anak-anak kalian. Pasir putih yang bersih dan membentang luas juga bisa menjadi keunggulannya, kalian bisa mencari spot yang bagus dan tidak terlalu ramai.
Ada Paket Khusus Bulan Madu!
Khusus untuk kalian pasangan baru yang sedang honeymoon, Puri Saron hotel juga menyediakan fasilitasnya loh. Kalian bisa menikmati honeymoon decoration yang sangat cantik dan romantis. Dijamin bulan madu kalian akan sangat romantis deh sahabat explorer. Mulai dari tempat tidur, hingga ke kolam renang semuanya akan didekor dengan cantik dan romantis. Menikmati bulan madu di Bali memang tentunya menjadi pilihan yang sangat tepat, dan jangan lupa untuk menginapnya di hotel ini ya sahabat explorer.
Hotel Puri Saron Seminyak juga tidak begitu jauh dari bandara Internasional Ngurah Rai. Hanya membutuhkan waktu sekitar 25 menit, kalian sudah sampai di hotel ini. Selain itu, pemandangan kebun dan fasilitas perabotan outdoornya sangat lengkap dan bagus. Kalian akan merasakan sensasi yang alami dengan banyak pohon hias dan lampu malam yang sangat cantik di malam hari menghiasi taman di hotel ini. Bagi kalian yang ingin berjalan-jalan di malam hari, berkeliling hotel ini juga sudah sangat cukup kok sahabat explorer.
Kolam Renang dan Spa Untuk Para Tamu
Selain menawarkan spa dan kolam renang, Puri Saron Hotel juga memiliki fasilitas yang lainnya. Seperti Wifi gratis di area umum dan setiap kamar, serta akomodasi dan perabotan yang lengkap. Hotel yang satu ini juga dekat dengan destinasi wisata lainnya, seperti Ku De Ta restaurant, dan juga Pantai Legian apabila kalian tidak puas dengan Pantai Seminyak. Hanya dengan berkendara singkat saja, kalian sudah bisa mencapai kedua tempat tersebut loh sahabat explorer.
Kamar-kamarnya yang cerah dan lapang menampilkan kesan elegan. Selain itu, disediakan balkon pribadi di tiap kamar yang menghadap langsung dengan landscape hotel. Kamar mandinya yang mewah juga menyediakan bathtub dan juga pengering rambut.
Seperti itu tuh sahabat explorer penampakannya. Bagaimana? Pasti menarik banget kan ya? Kalian dijamin akan nyaman dengan kamar hotel yang satu ini. Selain sangat private, fasilitas yang memadai di dalamnya membuat kalian betah untuk istirahat di tempat ini.
Sajian Makanan Lokal dan Internasional
Selanjutnya, hotel ini juga memiliki restoran yang bernama Mawar Saron Restaurant. Di Restoran ini, kalian dapat menikmati berbagai macam hidangan seperti telur, mie, roti, muffins, dan lain-lainnya. Selain hidangan pembuka tersebut, tersedia juga berbagai macam makanan khas Indonesia dan juga Internasional.
Oia, yang tidak kalah penting dari hotel bintang 4 di Bali ini adalah, hotel ini menawarkan welcome drink  bagi para tamu yang baru datang untuk menginap. Dan juga, hotel ini memberikan layanan kamar atau room service. Dengan demikian, kalian tidak perlu repot-repot jika membutuhkan sesuatu nih sahabat explorer.
Pesan Melalui Qloti!
Staff hotel yang ramah dan siap melayani apapun yang kalian butuhkan. Oleh karena itu, tidak usah pikir panjang deh sahabat explorer. Bagi kalian yang ingin menginap di Hotel ini, langsung pesan di Qloti ya. Kalian bisa memesan dengan mengklik tautan ini, atau hubungi kami via Whatsapp di 0813-22222-575.
Memang kenapa harus pesan lewat Qloti? Mungkin itu pertanyaan yang timbul di benak kalian saat ini. Tentunya karena harganya lebih murah dong sahabat explorer. Kalian bisa cek di toko sebelah sebagai perbandingannya. Dengan harga Rp 700.000/malam/kamar, kalian sudah bisa menginap di hotel ini, dengan syarat kalian WNI. Sedangkan untuk turis asing, harga dimulai dari Rp 1.000.000/malam/kamar saja! Murah kan? Jelas dong!
Sekilas informasi aja nih, apa sih Qloti itu? Qloti adalah sebuah aplikasi yang merupakan Sisters Apps dari YoExplore. Singkatan dari Qloti adalah Quality Lifestyle On The Inside. Sebuah aplikasi E-commerce yang menjual berbagai macam paket wisata, hotel dan juga tiket pesawat. Jadi, apapun bisa lebih mudah dengan Qloti!
Sekian untuk ulasan hotel bintang 4 di Bali yaitu Puri Saron Hotel ini, semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian yang memang merencanakan liburan ke Bali. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!