YOEXPLORE, Tour Operator – Sahabat explorer, apa kamu tertarik dengan kegiatan city tour Jakarta? Bagi sebagian orang, liburan ke luar kota atau ke luar negeri mungkin menjadi hal yang sangat menarik. Alasannya berbagai macam, mulai dari bosan dengan pemandangan di Ibu Kota, melihat pemandangan baru, sampai untuk menghilangkan stress karena pekerjaan. Mungkin kalau liburan ke luar kota apalagi luar negeri membutuhkan biaya yang lumayan besar ya, sahabat explorer.
Selain itu, kamu juga tentunya membutuhkan waktu yang banyak karena waktu perjalanan yang biasanya cukup lama. Selain itu, kalau liburan ke luar kota atau negeri kan memang tidak mungkin selesai dalam satu hari, dibutuhkan waktu minimal 3 hari, sahabat explorer. Bagi kamu yang kesulitan dengan urusan waktu, solusinya adalah staycation. Kamu bisa melakukan City Tour Jakarta pada hari Sabtu atau Minggu.Â
City Tour Jakarta
Jakarta juga punya berbagai macam destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga atau teman-teman. Tidak kalah seru juga dengan liburan di luar kota kok, sahabat explorer. Dalam kesempatan kali ini, YoExplore akan memberikan kamu rekomendasi tempat untuk City Tour Jakarta. Baik kalau begitu, mari langsung kita simak saja yuk ulasannya!
Baca Juga:Â Staycation di Jakarta? Kenapa Enggak!
1. TMII
Karena luasnya wilayah TMII yang membentang sejauh 1,5 km, mungkin kamu tidak akan cukup waktu untuk menjelajahinya hanya dengan berjalan kaki saja, sahabat explorer. Dengan demikian, kamu membutuhkan kendaraan agar tidak memakan waktu selama berkeliling. Oleh karena itu, kami menyediakan Paket City Tour Jakarta yang bisa kamu beli sekarang juga!
Kamu bisa berkeliling untuk mengagumi ragam rumah tradisional yang mewakili setiap provinsi dan juga budaya di Indonesia seperti rumah Minangkabau dari Sumatera Barat, rumah tradisional Bali, dan juga Tongkonan Toraja dari Sulawesi Selatan. Selain mengunjungi rumah-rumah tradisional tersebut, kamu mungkin ingin mengunjungi berbagai museum di TMII, menikmati berbagai taman flora dan fauna, dan mengunjungi tempat ibadah yang mewakili setiap agama di Indonesia.
2. Dufan
Dufan memang sudah terkenal dengan wahananya yang banyak dan juga menyenangkan. Kamu juga bisa mengunjungi Pantai Ancol jika sudah puas bermain di Dufan.Â
3. Kota Tua
Yang tidak kalah menarik adalah kuliner di sepanjang jalan Kota Tua tersebut, sahabat explorer. Mulai dari cemilan sampai ke makanan berat semuanya ada! Pokoknya menghabiskan waktu malam memang paling asyik di Kota Tua! Kamu juga bisa belanja berbagai macam souvenir yang ada di belakang Kota Tua, sahabat explorer. Dijamin wisata seharian kamu bakalan lengkap banget deh!
4. Petak Sembilan
Kamu juga bisa mengunjungi Vihara Dharma Bakti, sahabat explorer. Kamu bisa melihat dan menikmati budaya orang Tiongkok di sekitaran Petak Sembilan ini. Biasanya, kamu akan menemui banyak fotografer berlalu lalang di wilayah Petak Sembilan ini, sahabat explorer. Selain karena budayanya, mereka juga banyak mencari momen-momen bagus yang ada di dalam Vihara, seperti pada saat melepas burung misalnya.Â
5. Pasar Tanah Abang
Pasar Tanah Abang yang dahulu juga sudah berbeda dengan yang sekarang. Pasar Tanah Abang sekarang lebih rapi, teratur dan juga tidak menjadi biang kemacetan, sahabat explorer. Selain itu, kalau kamu lapar setelah berbelanja, di Tanah Abang dan sekitarnya juga tersedia kuliner malam yang tidak kalah menarik! Tidak jauh dari Tanah Abang, tepatnya di Kebon Sirih, kamu bisa menikmati Nasi Goreng Kambing yang paling terkenal di Jakarta Pusat. Dijamin wisata Jakarta seharian kamu bakalan puas banget deh!
Sahabat explorer, itulah City Tour Jakarta yang kami berikan khusus untuk kamu. Semoga artikel ini bermanfaat dan seperti biasa, jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kamu di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!