Ulasan Hotel

Sahabat Explorer, Inilah Aturan Tidak Tertulis Saat Menginap di Hostel

aturan tidak tertulis di hostel - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source: tribun
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, tahukah kamu apa saja aturan tidak tertulis di hostel? Bagi kalian yang memang para pecinta backpacker pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Hostel. Konsepnya adalah menginap dalam satu kamar dengan tempat tidur susun bersama orang asing. Memang terdengar tidak privasi ya sahabat explorer, namun tentunya ini sangat menghemat uang kalian sahabat explorer, karena harganya yang jauh dibandingkan dengan hotel. Zaman sekarang dengan banyaknya orang yang suka traveling, maka perkembangannya juga ikut terpengaruh. Semakin banyak saja kita menemukan hostel dan juga aplikasi-aplikasi di smartphone yang memudahkan untuk kita mendapatkan hostel. Semakin banyak pilihan tentunya kita juga semakin pintar untuk memilih ya sahabat explorer. Kalian bisa lihat kira-kira mana yang nyaman dan juga aman bagi kalian untuk menginap. Perhatikan aturan tertulis dan juga aturan tidak tertulis di hostel.

Aturan Tidak Tertulis di Hostel

Banyak juga sebenarnya aturan tidak tertulis di hostel yang mungkin harus kita ketahui. Biasanya aturan ini kalau dilanggar akan membuat diri kita dan orang lain menjadi tidak nyaman. Maklumi saja, namanya juga sekamar dengan beberapa stranger, jadi wajar saja apabila ada hal-hal yang harus dijaga sahabat explorer. Baiklah kalau begitu, mari langsung kita simak saja yuk ulasannya! Dengan demikian bisa bermanfaat bagi kalian yang ingin pergi traveling dan mencoba menginap di hostel untuk pertama kalinya. Cekidot ya!

Baca Juga: Habis Putus? Nih Kami Kasih Tips Move On Yang Ampuh!



1. Siapkan Alat Yang Membantu Kenyamanan Tidur

Aturan tidak tertulis di hostel adalah kalian tidak boleh mengeluh jika ternyata ada penghuni yang tidurnya mendengkur, AC terlalu dingin, atau lampu yang silau saat penghuni lain masuk. Dengan demikian kalian harus membawa perlengkapan yang membantu kenyamanan kalian saat tidur. Misalnya penutup mata, penutup telinga, jaket yang tebal, kaos kaki, sarung tangan dan sebagainya sahabat explorer. Jadi, kalian tidak repot sendiri saat ada sesuatu yang memang tidak membuat kalian nyaman. 

sosicosight deals

Jadi jangan lupakan alat bantu tersebut bagi kalian yang ingin menginap di hostel ya sahabat explorer. Itu sangat penting! Biar kalian tetap bisa tidur nyaman tanpa mengeluh sedikit pun!

2. Sadar Diri Saat Menggunakan Kamar Mandi

Aturan tidak tertulis di hostel yang selanjutnya adalah agar sadar diri saat menggunakan kamar mandi bersama. Bagi kalian yang memang membutuhkan waktu lama untuk BAB atau mandi, mungkin lebih baik jika bangun lebih awal atau mandi belakangan sekalian sahabat explorer. Jadi jangan terkesan kalian ‘maruk’ waktu saat menggunakan kamar mandi. Sebab,banyak orang yang menginap di hostel itu hanya sehari saja, jadi mereka mungkin butuh waktu yang cepat untuk segera bergegas dan checkout dari hostel. Dengan demikian, kita lebih baik tau diri sahabat explorer, agar tidak berlama-lama menggunakannya. 



3. Jaga Kebersihan

Aturan tidak tertulis di hostel yang selanjutnya adalah menjaga kebersihan. Tentu saja ini sangat penting sahabat explorer, karena ini untuk kenyamanan roommate kalian. Buang atau taruhlah barang pada tempatnya, jadi tidak mengganggu kenyamanan orang lain. Sebab, hampir semua ruangan itu dipakai bersama sahabat explorer, jadi ya dijaga saja kebersihannya. Kalau ada orang yang biasanya terlalu jorok atau kotor bukan tidak mungkin dapat menyebabkan konflik antar penghuni sahabat explorer. Jadi, daripada ribut karena masalah sepele, lebih baik jaga kebersihan barang-barang yang kalian bawa atau buang ya sahabat explorer. 

4. Cuci Peralatan Makan Yang Habis Dipakai

Aturan tidak tertulis di hostel yang selanjutnya adalah mencuci sendiri peralatan makan yang habis dipakai. Biasakan ya sahabat explorer, karena ada beberapa hostel yang memang menyediakan dapur bagi para penghuninya. Dengan demikian, kalian juga harus tanggung jawab setelah menggunakannya, jangan seenaknya saja meninggalkannya di tempat cucian kotor. Bisa jadi penghuni lain juga mau menggunakannya, daripada jadi masalah dan konflik sesama penghuni, lebih baik dibersihkan saja ya sahabat explorer. 

Ikuti Aturan Yang Tertulis Juga Ya!

Sahabat explorer, itulah beberapa aturan tidak tertulis di hostel yang dapat YoExplore share kepada kalian. Semoga artikel ini bermanfaat dan seperti biasa jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kalian di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x