Wisata Kuliner Destinasi Indonesia Jakarta

Ngantor di Wilayah Jakarta Selatan? Makan Siang di Sini Aja!

kuliner murah di jakarta selatan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source : gotravelly
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, Jakarta memang sudah terkenal dengan ‘memiliki segalanya’. Dalam arti, apaan aja yang kalian cari pasti ada di Jakarta. Bener gak? Pasti bener deh, hampir semuanya ada, baik dari barang-barang, kuliner, gadget, perlengkapan rumah tangga, sampai ke jasa-jasa yang unik juga ada. Khusus kalian yang sedang berada di wilayah Jakarta Selatan, YoExplore akan merekomendasikan kalian kuliner murah di Jakarta Selatan yang bisa kalian kunjungi saat makan siang atau mungkin kuliner malam. Untuk urusan perut, biasanya orang-orang memilki restoran atau sajian favoritnya nih. Ada yang suka pedas, ada yang suka manis, ada yang suka asam atau asin dan lain-lainnya. Tenang saja, semuanya ada kok di Jakarta, bahkan tidak hanya makanan berat saja, cemilan atau snack jenis lainnya juga ada. 

Kuliner Murah di Jakarta Selatan

Beberapa tempat kuliner murah di Jakarta Selatan ini memiliki tempat yang unik, menarik dan juga rasa makanan yang bervariasi. Mulai dari makanan khas Indonesia, hingga western food, semua bisa kalian cicipi di beberapa tempat ini. Oia, bagi kalian yang memang perantau, khususnya dari wilayah Jawa, maka restoran yang akan kami bahas ini sangat cocok untuk kalian yang lagi kangen makanan rumah. Tidak hanya makanannya saja, namun dekorasi dan tema dari restoran tersebut juga Jawa banget. Dijamin kalian serasa sedang di kampung halaman kalian. Yaudah yuk, tidak usah berlama-lama lagi, langsung saja kita simak ulasan kuliner murah di Jakarta Selatan !

Baca Juga : Hobi Wisata Kuliner? Mungkin Beberapa Makanan Ini Boleh Dicoba!



1. Mbah Jingkrak Setiabudi

kuliner murah di jakarta selatan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : warungmjs

Kuliner murah di Jakarta Selatan yang pertama adalah Mbah Jingkrak Setiabudi. Tempat yang satu ini, memang sudah menjadi tempat makan siang yang paling umum dikunjungi oleh masyarakat yang memang berkantor di wilayah Jakarta Selatan. Tepatnya berada di wilayah Setiabudi, Kuningan, Rasuna Said, Jakarta Selatan. Warung MJS, juga memiliki parkiran motor dan mobil yang aman dan dijaga oleh tukang parkir setempat. Walaupun sudah pasti penuh pada saat jam makan siang, namun orang-orang rela mengantre dan menjadi waiting list di tempat ini.

Dari depan restoran, kalian sudah merasakan suasana Jawa yang cukup kental. Dari luar sudah terdengar alunan musik jawa dan para pemain musik gamelan yang memang perform di dalam resto untuk menghibur para pengunjung. Suasana remang-remang dengan lampu yang berwarna kekuningan, dan juga para pelayan yang menggunakan pakaian khas Jawa. Menu makanan di tempat ini bervarian, dan semuanya disediakan dalam bentuk prasmanan. Kalian tinggal memilih makanan yang kalian ingin santap, lalu berikan kepada para pelayan biar dihangatkan terlebih dahulu dan siap untuk diantar ke meja kalian.

Suasana dan Interior Khas Jawa

Setelah selesai memilih makanan, kalian akan masuk ke dalam ruang makannya nih sahabat explorer, suasananya bener-bener Jawa banget. Oia, tepatnya Jawa Tengah nih sahabat explorer, banyak sekali hiasan dinding yang berlukiskan tokoh wayang, dan ada juga satu pajangan yang berisikan berbagai macam botol kecap khas Jawa. Di  bagian langit-langit, terdapat juga hiasan menggantung seperti topeng-topeng penari, gantungan seperti kupu-kupu dan lain-lain. Pokoknya, selama di restoran ini, mata kalian dijamin akan keliling banget deh! Di bagian belakang juga ada lagi tempat untuk makan, kalian akan melewati jembatan kayu seperti yang ada di gambar dan dapat melihat hiasan layangan besar yang menggantung di langit-langit. Dengan memiliki kolam ikan di tengahnya, restoran kuliner murah di Jakarta Selatan ini terlihat lebih cantik dan Instagram-able. Rasa makanannya? Wah jangan ditanya! Luar biasa! Nanti kalian bisa lihat review makanannya di Channel Youtube YoExplore ya!

2. Food Fighters, Blok M

kuliner murah di jakarta selatan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : anakjajan

Kuliner murah di Jakarta Selatan yang selanjutnya berada di kawasan Blok M Square nih sahabat explorer. tepatnya, berada di belakang Pasaraya Grande, namanya Food Fighters. Kalau tempat yang satu ini, bisa kalian kunjungi kalau kalian ngantor di sekitaran Blok M, Patimura, atau di Aditya Warman, karena lokasinya strategis dan dekat dari arah-arah tersebut.

Kalau di Warung MJS mungkin lebih untuk orang yang “kantoran” banget, sedangkan kalau di Food Fighters, kebanyakan yang datang ke sini tuh anak – anak muda atau millenials. Karena memang ini termasuk kawasan anak gaul Jakarta, tidak heran jika tempatnya dibuat seperti stand-stand makanan yang ada di dalam satu restoran. Berbagai macam stand ini menjual berbagai jenis makanan dan minuman yang berbeda. Kulinernya juga unik-unik, ada yang Indonesia, ada juga yang western food. Ada juga makanan berat atau kudapan yang bisa kalian pilih sesuai selera.

Tempat yang satu ini juga tidak hanya ramai pada siang hari, malam hari juga ramai loh sahabat explorer, karena banyak anak-anak muda yang nongkrong di sekitaran wilayah ini. Bagi kalian yang mungkin sepulang kantor tidak ingin langsung ke rumah, bisa juga langsung mengunjungi tempat ini. Untuk makanannya, kami sudah merekomndasikan satu stand yang rasa makananya enak, porsinya pas dan ngenyangin. Saksikan review-nya di Channel Youtube kami ya!

Wisata Kuliner Jakarta

Sahabat explorer, itulah beberapa kuliner murah di Jakarta Selatan yang YoExplore rekomendasikan ke kalian. Semoga artikel ini bermanfaat ya, terutama bagi kalian yang memang hobi kulineran di sekitar Jakarta Selatan nih. Bisa lah sesekali mampir ke tempat yang kami rekomendasikan tadi. Selamat berlibur, selamat makan siang, dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x