Aktivitas Wisata Destinasi Indonesia Jawa Barat

Wisata Murah Meriah Bersama Keluarga di Bogor

liburan keluarga bogor - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source : merdeka
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, bagi kalian yang sedang kebingungan untuk menikmati akhir pekan bersama keluarga. Kami memiliki beberapa rekomendasi tempat liburan keluarga Bogor yang bisa kalian kunjungi. Mungkin, artikel ini lebih tepat apabila kalian berdomisili di Jakarta atau wilayah Jawa Barat lainnya. Karena secara lokasi, Bogor memang berada di wilayah Jawa Barat dan tentunya sangat dekat dengan Jakarta. Apalagi bagi kalian yang berdomisili di wilayah Jakarta Selatan atau Depok, wah cuma tinggal masuk tol satu kali, kalian sudah bisa sampai ke Bogor dengan tenggat waktu kurang lebih dari satu jam. Tentunya, dengan syarat dan ketentuan berlaku! Alias tidak macet sama sekali, hehe. Liburan keluarga Bogor, ternyata tidak selalu mahal loh, beberapa tempat yang YoExplore rekomendasikan ini termasuk murah loh.

Liburan Keluarga Bogor Murah Meriah

Bagi kalian yang memang memiliki budget terbatas, tempat-tempat ini bisa menyesuaikan. Tidak hanya murah, kalian juga mendapatkan aktivitas yang sangat menyenangkan bersama keluarga. Terutama bagi anak-anak, mereka yang memang lebih senang main daripada jalan-jalan, tentu akan mendapatkan pengalaman yang berbeda dari sebelumnya. Dijamin kalian dan anak-anak akan mendapatkan kualitas liburan yang baik dan menyenangkan. Trip yang satu ini bisa kalian lakukan dalam sehari saja, atau menginap di hotel yang tersedia di Bogor. Penasaran destinasinya di mana saja? Yaudah yuk, biar gak lama, langsung saja kita simak ulasannya!

Baca Juga : Mau Kabur Sebentar Dari Jakarta? Ke Ujung Kulon Yuk!



1. Telaga Malimping

liburan keluarga bogor - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : tempatwisatajos

Liburan keluarga Bogor yang pertama bisa kalian kunjungi bersama keluarga adalah Telaga Malimping. Untuk tiket masuknya, harganya murah banget kok sahabat explorer, masih di bawah 10 ribu rupiah. Berbagai macam kegiatan kalian bisa lakukan di Telaga Malimping bersama keluarga.

Salah satu aktivitasnya adalah Flying Fox, Banana Boat, Kolam Renang, Arum Jeram, Rafting, dan masih banyak lagi lainnya yang bakalan bikin kalian bingung sendiri! Sudah jelas bingung mau menaiki yang mana dulu nih karena saking banyaknya.

Tentu saja kalian bisa seharian berada di tempat ini, karena banyak aktivitas tersebut yang memakan waktu yang lumayan lama.

Selain itu, kalian tidak hanya terhibur saja nih di tempat ini, wahana di sini juga bisa melatih anak-anak kalian untuk menjadi lebih berani. Namun jangan takut, semua tetap aman terkendali karena setiap wahana tersebut dikelola oleh para profesional.

Masih kurang cocok? Yauda langsung scroll ke bawah lagi!

2. Taman Wisata Mekarsari

liburan keluarga bogor - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : anekatempatwisata

Liburan keluarga Bogor yang selanjutnya adalah mengunjungi taman wisata Mekarsari. Sesuai dengan tagline yang ada pada gambar, “wisata di tengah taman buah”, tempat ini memang menyajikan berbagai macam pohon berbuah. Tempat ini sangat luas loh sahabat explorer, kurang lebih sekitar 264 Hektar dan juga merupakan taman buah terbesar di Indonesia. Memiliki koleksi sekitar 1470 varietas tanaman buah serta 100.000 pohon di sana. Kebayang kan bagaimana sejuknya tempat yang satu ini?

Taman Wisata ini memiliki konsep konservasi, reboisasi, hingga edukasi. Dengan demikian, kalian dapat mengajarkan anak-anak kalian tentang flora-flora dan buah-buahan yang ada di sana. Kalian bisa menikmati seluruh buah-buahan ini dengan menaiki sebuah kereta keliling. Dijamin seru dan bermanfaat banget buat anak kalian!

Di dalam taman wisata ini, terdapat juga sebuah danau yang besar dimana kalian dapat menikmati berbagai macam permainan. Seperti Banana Boat, Aqua Bike, Angsa Air, hingga Floating Donut. Terdapat juga fasilitas lain seperti Family Camp dan Family Biking Camp. Wah, sepertinya Camping di tempat yang satu ini juga tidak kalah menarik nih!



3. Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng

liburan keluarga bogor - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : wisatasenibudaya

Liburan keluarga Bogor yang selanjutnya adalah mengunjungi Air Panas Tirta Sanita Ciseeng, Bogor. Kalau tempat yang satu ini sudah jelas nih, tujuannya untuk bersantai di kolam pemandian dengan pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Tempat yang satu ini juga sangat Instagram-able loh sahabat explorer.

Air panas di sini juga mengandung belerang, jadi tidak hanya melepaskan lelah, namun juga baik untuk kesehatan kalian. Selain itu, di tempat ini juga disediakan beberapa fasilitas main untuk anak dan orang tua. Bagaimana? Pasti tertarik dong untuk mengunjungi tempat ini bersama keluarga kalian!

4. Cibalung Happy Land

liburan keluarga bogor - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : wisatasekolah

Liburan keluarga Bogor yang selanjutnya adalah mengunjungi Cibalung Happy Land. Tempat yang satu ini, memadukan antara edukasi, permainan, penginapan, kuliner, outbond, dan waterpark. Bagaimana sahabat explorer kombinasinya? Menakjubkan banget kan, kayaknya kalau ngetrip seharian bersama keluarga, mengunjungi tempat yang satu ini sudah lebih dari cukup!

Ada beberapa wahana edukasi yang sangat baik untuk anak-anak kalian, seperti perah susu, menanam padi, bajak sawah, tangkap bebek, tangkap ikan dan masih banyak lagi yang lainnya. Selain mereka merasa senang, anak-anak kalian akan mendapatkan edukasi yang sangat baik di sini!

Wisata Murah Meriah Bersama Keluarga

Sahabat explorer, itulah beberapa destinasi liburan keluarga Bogor yang bisa kalian nikmati bersama keluarga. Semoga artikel ini bermanfaat, dan seperti biasa jangan lupa untuk share pengalaman dan cerita kalian di tempat-tempat di atas. Silahkan bagikan lewat kolom komentar atau tulisan artikel bersama YoExplore. Selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x