YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Indonesia, memang sudah terbukti keindahannya. Baru-baru ini, Bali mendapatkan sebuah prestasi yang sangat luar biasa. Prestasi tersebut adalah bahwa Bali merupakan destinasi peringkat ke 4 di dunia yang paling dicari oleh wisatawan millenials tahun 2018. Bali sendiri mengalahkan Dublin, Tokyo, dan Palm Spring di Amerika Serikat! Wah, sungguh sebuah prestasi yang sangat membanggakan bagi Indonesia ya sahabat explorer. Ternyata tempat wisata terkeren di Indonesia bukan hanya di Bali lho! Sebagai warga yang baik, mari kita terus promosikan destinasi wisata di Indonesia yuk. Apalagi jika kalian sudah mengetahui tempat wisata terkeren di Indonesia ini, yang tentunya tidak kalah menarik dibandingkan Bali. Bahkan, mungkin ada beberapa destinasi wisata yang namanya tidak pernah kalian dengar sebelumnya. Namun, keindahannya bak pemandangan di luar negeri deh!
Tempat Wisata Terkeren di Indonesia
Dalam artikel kali ini, YoExplore akan memberikan kalian beberapa tempat wisata terkeren di Indonesia tersebut agar menambah informasi wisata  untuk kalian. Semoga ini bisa masuk dalam rencana traveling kalian di tahun 2019 ini nih sahabat explorer. Beberapa destinasi ini, memiliki pemandangan yang luar biasa banget deh. Kejutan-kejutan destinasi wisata di Indonesia itu memang tidak akan ada habisnya sahabat explorer. Banyak lokasi-lokasi yang kalian tidak akan sangka kalau itu ada di Indonesia. Sebut saja puncak gunung di Papua sana, ada beberapa puncak gunung yang diselimuti oleh salju. Padahal negara kita itu adalah negara tropis, namun fenomena tersebut terjadi di Indonesia. Jadi, tidak heran kalau banyak destinasi wisata yang tersembunyi memiliki keindahan yang sangat luar biasa. Yaudah yuk sahabat explorer, kita simak aja langsung ulasannya!
Baca Juga :Â 4 Pantai Terbaik Yang Ada di Eropa
Table of Contents (Daftar Isi)
1. Arborek, Papua Barat
Tempat wisata terkeren di Indonesia yang pertama adalah Arborek, yang berada di Provinsi Papua Barat. Tempat ini masih termasuk dalam Kabupaten Raja Ampat, jadi jangan heran ya mengapa tempat ini sangat indah. Kejernihan air lautnya yang membuat kalian tersihir dan langsung ingin nyebur aja deh pasti.
Terdapat juga Desa Wisata Arborek yang bisa kalian kunjungi bersama keluarga. Infonya nih, kalian gak perlu menyelam sahabat explorer untuk melihat keindahan bawah lautnya, cukup dengan snorkeling aja udah keliatan! Kebayang gimana bagusnya kan sahabat explorer?! Coba deh, masukin tempat ini dalam rencana trip kalian di 2019. Selain tempat ini, tentu masih banyak tempat lainnya di Raja Ampat yang memiliki pemandangan luar biasa. Dijamin, gak ngerasa perlu ke luar negeri lagi deh kalau udah mengunjungi tempat yang satu ini! Kalau udah ke sini, jangan lupa foto dan tag Instagram YoExplore ya! Kita juga pengen liat kan bagaimana keseruan kalian bersama keluarga dan indahnya tempat yang satu ini!
2. Bukit Panguk Kediwung, Yogyakarta
Tempat wisata terkeren di Indonesia yang selanjutnya adalah Bukit Panguk Kediwung yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta. Memang kota yang satu ini tidak pernah habis dengan keindahan alamnya yang bermunculan ya sahabat explorer. Coba saja kalian lihat foto di atas, kepengen gak ada foto kaya gitu di feeds Instagram kalian? Kalau mau ya kalian langsung aja mengunjungi tempat yang satu ini!
Lokasinya berada di Desa Kediwung, Kecamatan Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Terdapat beberapa gardu pandang yang ternyata bisa menjadi spot foto yang luar biasa cantik!
Bagaimana tidak, kalian seakan berada di atas gunung yang bisa melihat awan persis di depan mata. Apalagi jika kalian datang saat matahari terbit, wah pemandangannya tambah luar biasa banget deh sahabat explorer. Buat fotografer pemula atau yang sudah profesional, tentu kalian akan menghasilkan foto yang luar biasa di tempat ini. Dijamin sip pokoknya, landscape-nya itu bagus banget! Gak perlu diedit lagi juga udah kece nih fotonya!
3. Ohoidertawun, Pulau Kei
Tempat wisata terkeren di Indonesia yang selanjutnya adalah Ohoidertawun yang berada di Pulau Kei. Pulau ini persisnya berada di Maluku Tenggara, yang memang sudah terkenal dengan keindahan pantainya yang mempesona.
Bagi kalian yang memang membutuhkan ketenangan, maka tempat ini sangat cocok nih sahabat explorer. Memiliki hamparan pasir putih yang sangat bersih dan juga warna air laut yang sangat biru, membuat kalian akan betah berlama-lama di tempat ini. Cocok juga bagi kalian yang ingin jalan-jalan santai di sekitar pantai sambil menikmati pemandangan sunset atau matahari terbenam. Pokoknya dijamin ‘pengasingan’ kalian akan terasa sangat nikmat deh sahabat explorer. Bikin gak mau pulang cepet-cepet!
4. Pulau Labengki, Sulawesi Tenggara
Tempat wisata terkeren di Indonesia yang selanjutnya adalah Pulau Labengki di Sulawesi Tenggara. Keindahan tempat ini terbagi menjadi dua pulau, yaitu Pulau Labengki Besar dan Pulau Labengki Kecil.
Bisa dibilang, tempat ini merupakan Raja Ampatnya Sulawesi nih sahabat explorer. Karena banyak karang-karang yang menjulang tinggi seperti di Raja Ampat. Selain itu, ada beberapa titik penyelaman juga yang tentunya tidak kalah menarik pemandangan bawah lautnya dengan Raja Ampat. Pokoknya kalian akan puas deh saat berkunjung ke tempat ini.
Ada beberapa danau yang memiliki pemandangan cantik juga, dan banyak spot-spot yang kece untuk fotografi nih sahabat explorer. Langsung yuk kita berangkat ke Pulau Labengki!
Indonesia Keren Banget!
Sahabat explorer, itulah beberapa beberapa tempat wisata terkeren di Indonesia yang dapat YoExplore rekomendasikan. Semoga artikel ini bermanfaat, dan seperti biasa jangan lupa untuk membagikan cerita dan pengalaman seru traveling kalian di kolom komentar dan Guest Post YoExplore. Selamat berlibur dan have a good day, explorer!