Aktivitas Wisata

Beberapa Alasan Mengapa Traveling Itu Menyenangkan

traveling itu menyenangkan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source ; zenrooms
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, pecinta traveling memang selalu saja memiliki alasan tersendiri untuk bepergian. Biasanya, bagi yang masih tinggal bersama orang tua, pasti ada beberapa dari kalian yang susah banget kalau mau izin pergi untuk traveling. Wajar saja, mungkin orang tua kalian khawatir jika kalian bepergian terlalu jauh atau mungkin jika kalian pergi sendirian. Menjadi seorang Solo Traveler itu memang tidak mudah, terutama dibagian perizinan tersebut, hehe. Tapi, terlepas dari hal itu semua, kegiatan traveling itu memang menyenangkan. Kalian bisa melihat pemandangan baru yang mungkin belum pernah kalian lihat sebelumnya. Selain itu, suasana yang berbeda jauh dengan ibu kota bisa menjadi alasan tersendiri mengapa traveling itu menyenangkan.

Traveling Itu Menyenangkan

Di zaman sekarang, alasan terbaru untuk traveling adalah demi konten Instagram yang bagus. Dengan memilki konten yang bagus, maka tidak heran jika kalian akan memiliki banyak followers di Instagram kalian. Hal ini lah yang membuat angka pariwisata di Indonesia (khususnya) meningkat drastis. Kedatangan turis lokal atau mancanegara sangat terlihat mencolok. Turis-turis tersebut kebanyakan adalah kaum Millenials yang memang sedang mondiminasi dunia Digital di zaman sekarang. Sebenarnya, bukan hanya sekedar digital saja loh sahabat explorer mengapa traveling itu menyenangkan. Berikut ini, YoExplore akan membahas alasan-alasan mengapa traveling itu seru, menyenangkan, dan bikin ketagihan! Penasaran? Simak aja yuk langsung ulasannya!

Baca Juga : Air Terjun Terindah di Indonesia Versi YoExplore!



1. Meredakan Stress

traveling itu menyenangkan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : heart.org

sosicosight deals

Alasan mengapa traveling itu menyenangkan yang pertama adalah sebagai obat stres yang paling ampuh. Berbagai macam penelitian sudah dilakukan, dan hasil dari penelitian tersebut memiliki hasil riset yang sama, yaitu bahwa traveling itu dapat meredakan stress.

Bagi kalian yang memang memiliki mobilitas tinggi dalam pekerjaan sehari-hari, atau kalian mahasiswa yang sedang banyak tugas, maka traveling peredanya.

Kegiatan yang satu ini jelas menyenangkan tanpa harus ditanya lagi kenapa, yang namanya senang-senang, pasti akan meredakan stress. Jika kalian jauh dari stress, maka kalian juga akan jauh dari penyakit-penyakit organ vital lainnya. Karena salah satu faktor penyebab penyakit-penyakit kronis tersebut adalah tingkat stress yang tinggi.

Jadi, selagi sahabat explorer ada waktu lenggang, langsung traveling ya, dijamin kalian akan lebih siap untuk menghadapi hari esok!

2. Menemukan Jati Diri

traveling itu menyenangkan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source ; shopback

Alasan mengapa traveling itu menyenangkan yang selanjutnya adalah untuk menemukan jati diri. Traveling yang satu ini memang dikhususkan bagi kalian yang suka Solo Traveling. Biasanya, kalian yang menyukai kegiatan ini, akan merasa berbeda sepulang dari destinasi wisata tersebut.

Menemukan jati diri, biasanya memang ditentukan oleh beberapa hal, salah satunya adalah traveling seorang diri. Dimana kalian akan melatih secara tidak langsung yang namanya disiplin waktu, pengaturan keuangan, dan lain-lainnya.

Sendiri di kota orang lain tanpa teman satupun itu merupakan hal yang butuh ketelitian. Kalian harus jeli dalam mengambil sebuah keputusan, dan harus bisa beradaptasi dengan cepat agar bisa blending dengan masyarakat yang ada di kota tersebut.

Jadi, menemukan jati diri yang paling tepat menurut kami adalah dengan Solo Traveling! Atau minimal berdua dengan sahabat kalian, jadi kalian juga bisa semakin mengenal karakter satu sama lainnya.



3. Menambah Wawasan

traveling itu menyenangkan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : indrasmansamapin

Alasan mengapa traveling itu menyenangkan yang selanjutnya adalah menambah wawasan. Jelas sekali, dengan mendatangi suatu tempat yang berkaitan dengan kesenian, adat, budaya, dan sejarah tentu akan menambah pengetahuan kalian terhadap sesuatu. Kalian bisa langsung bertanya kepada sumber yang tepat dan memperoleh informasi yang valid juga.

Menambah wawasan merupakan sebuah ‘kekayaan intelektual’ yang hanya bisa kalian sendiri yang nikmati. Walaupun kalian tetap membaginya terhadap orang lain, namun tentu rasanya akan berbeda jika kalian sendiri yang memilikinya. Ada rasa kepuasan tersendiri setelah mengetahui hal-hal yang memang bikin kalian penasaran sejak dahulu. Contohnya, jika kalian berkunjung ke Jogja dan menyambangi Candi Borobudur, maka kalian akan mengetahui asal usul candi ini dengan jelas di sana.

Berkeliling dan berinteraksi dengan masyarakat sekitar juga dapat memperkaya informasi yang sedang kalian gali tersebut. Pokoknya, traveling itu benar-benar dapat menambah wawasan kalian deh! Gak akan nyesel! Dicoba aja dulu!

4. Menambah Teman

traveling itu menyenangkan - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : ugetuget

Alasan mengapa traveling itu menyenangkan yang selanjutnya adalah karena kalian bisa menambah teman baru. Hal ini sangat mungkin bisa terjadi, selama kalian supel dan welcome terhadap orang yang mengajak kalian berbicara. Namun, memang harus hati-hati juga, karena bisa jadi orang tersebut memiliki niat jahat. Tapi, biasanya kelihatan kok bedanya, mana yang mau berteman dengan sungguh-sungguh, mana yang memiliki niat jahat.

Memiliki teman baru saat traveling itu memiliki berbagai macam manfaat. Kalian bisa mendapat informasi mengenai destinasi wisata, atau akses ke sebuah lokasi yang kalian tuju. Bisa juga kalian bertanya hal-hal lainnya yang kalian butuhkan dari destinasi wisata tersebut.

Sewaktu-waktu kalian akan traveling lagi, kalian juga bisa mengajak dia yang memang sudah akrab dan memiliki hobi yang sama. Dengan demikian, kalian bisa traveling dengan budget yang lebih murah tentunya.

Traveling Seru Bareng Keluarga Yuk!

Sahabat explorer, itulah beberapa alasan mengapa traveling itu menyenangkan. Semoga artikel ini dapat merubah pemikiran kalian mengenai traveling,  dan mulai sering-sering pergi traveling. Jangan lupa, untuk pesan paket wisatanya di yoexplore.co.id ya! Semoga artikel ini bermanfaat, selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x