Rencana Perjalanan

Beberapa Film Ini Pasti Bikin Kalian Ingin Pergi Traveling!

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id
image source : setara.net
Spread the love


YOEXPLORE.co.id – Sahabat explorer, untuk menghabiskan waktu luang, beberapa dari kalian pasti memilih untuk menonton film. Baik film lokal maupun luar negeri, itu kembali lagi kepada selera kalian. Berbagai macam genre film juga banyak macamnya, mulai dari komedi, horor, aksi, drama, romansa, hingga ke dokumenter. Film tentang traveling juga bisa menjadi pilihan kalian loh sahabat explorer. Film tersebut pasti akan memacu adrenalin kalian untuk pergi traveling. Bahkan, ada juga beberapa film tentang traveling yang meningkatkan salah satu destinasi pariwisata di Indonesia loh. Banyak sekali orang yang terinspirasi untuk traveling dari sebuah film. Walaupun ada beberapa film yang mengangkat tema lain (bukan mengenai travel), tapi memilih lokasi syuting yang sangat bagus. Hal tersebut juga berpengaruh terhadap minat traveling bagi para penontonnya.

Film Tentang Traveling Yang Wajib Kalian Tonton!

Kira-kira, apakah kalian merupakan salah satu traveler yang terinspirasi dari film? Jika iya, tentunya itu merupakan hal yang baik. Namun, ada beberapa hal yang kalian harus ingat, namanya juga film, tentunya ada sentuhan-sentuhan editing yang diperlukan untuk film itu sendiri. Dengan demikian, jangan berekspektasi tinggi juga ya, he he he. Terlepas dari hal tersebut, film tentang traveling tersebut memang membuat kita rasanya ingin pergi merasakan sensasi yang sama. Penasaran sama filmnya? Yuk mari kita simak langsung film-film apa saja!



1. 5 cm

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id

image source : arulfittron.blogspot.co.id

Film tentang traveling yang pertama adalah 5 cm. Film ini diperankan oleh Herjunot Ali, Raline Shah, Fedi Nuril, Pevita Pearce, Igor Saykoji, dan Denny Sumargo. Film 5 cm menceritakan tentang 5 sekawan lama yang akhirnya bertemu kembali. Mereka akhirnya setuju untuk melakukan pendakian ke puncak Mahameru untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia. Film ini banyak menceritakan tentang persahabat dan cinta terhadap negeri sendiri. Berbagai macam rintangan mereka lalui untuk mencapai puncak gunung tersebut. Kepuasan yang didapat saat berada di puncak ciptaan Sang Ilahi memang terasa berbeda.

sosicosight deals

Film garapan sutradara handal Rizal Mantovani ini diambil dari sebuah novel yang memang berjudul sama. Berkat film 5 cm ini, dampak yang didapat sangat terasa. Pendakian menuju gunung Mahameru tersebut meningkat secara drastis, dan perekonomian di sekitar Gunung Tengger Semeru juga ikut membaik.

2. Laskar Pelangi

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id

image source : montasefilm.com

Film tentang traveling selanjutnya adalah Laskar Pelangi. Siapa yang tidak tahu film ini? Film ini sangat terkenal saat ditayangkan di bioskop-bioskop Indonesia. Film yang digarap dari novel Andrea Hirata pada 2008 ini sempat menghebohkan seluruh jagat raya Indonesia. Film ini menceritakan tentang 10 anak di Pulau Belitung yang berjuang untuk bersekolah di Muhammadiyah dengan segala keterbatasan. Tentunya, film ini sangat menyentuh hati para penontonnya loh sahabat explorer.

Film ini juga memiliki latar keindahan dari Pulau Belitung yang sangat memukau. Selain memperlihatkan keindahan pulau dan kotanya, banyak juga potensi keindahan yang masih tersimpan di sana. Seperti Batu Belayar, Museum Kata Andrea Hirata, Pulau Lengkuas, dan masih banyak yang lainnya lagi. Bagi sahabat explorer yang belum menonton film ini, coba nonton deh! Dijamin langsung pengen berangkat ke Belitung!



3. Ada Apa Dengan Cinta 2

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id

image source : pegipegi.com

Selanjutnya nih sahabat explorer, dari gambarnya saja kalian pasti sudah tau kan ini film apa? Film AADC 2 ini sanggup membuat para penonton ikut bernostalgia bersama para pemerannya. Film yang diperankan oleh Dian Sastro dan Nicholas Saputra ini, memiliki sekuel kedua yang memilih Yogyakarta sebagai latarnya. Kisah film ini adalah mempertemukan kembali dua sejoli yang sudah berpisah selama 10 tahun lamanya.

Seiring suksesnya film ini, Yogyakarta pun juga sukses untuk menarik minat para pengunjung untuk melakukan liburan ala AADC 2. Destinasi-destinasi seperti Gereja Ayam, Candi Ratu Boko, Greenhost Boutique Hotel Prawirotaman dan lain-lainnya ramai dikunjungi oleh para turis. Tentunya, hal tersebut tidak terlepas dari adegan-adegan di film ini yang berlatarkan lokasi tersebut. Dari Candi hingga ke tempat kopi juga ada dalam film ini. Buat kalian yang ingin berlibur ke Yogyakarta, tidak ada salahnya untuk menonton film ini terlebih dahulu.

4. Filosofi Kopi

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id

image source : muvila

Film tentang traveling yang selanjutnya adalah Filosofi Kopi. Buat kalian para pecinta kopi, pasti sudah tidak asing lagi nih dengan film yang dibintangi oleh Rio Dewanto dan Chico Jericho ini. Perjalanan dari Ben dan Jody untuk mencari kopi yang sangat nikmat itu berakhir di daerah Jawa Barat. Mereka menemukan sebuah Kopi yang diberi nama Kopi Tiwus yang sangat nikmat dan dibuat dengan secara tradisional, alias Kopi Tubruk.

Dalam sekuel kedua dari film ini, perjalanan mereka mencari kopi terbaik pun juga meliputi beberapa kota besar seperti Jakarta, Bali, Yogyakarta, Makassar, dan Toraja. Di film ini, kalian bisa melihat mereka berpetualang sambil melihat pemandangan-pemandangan yang menakjubkan, dan tidak lupa juga sensasi menikmati secangkir kopi nikmat khas Indonesia.

5. The Secret Life Of Walter Mitty

film tentang traveling - YOEXPLORE.co.id

image source : lifeteen.com

Film tentang travel yang selanjutnya adalah The Secret Life of Walter Mitty. Film yang dibintangi oleh Ben Stiller ini, pasti akan sangat menginspirasi kalian untuk pergi traveling keliling dunia. Ceritanya, dia (Walter Mitty) harus pergi solo traveling dari Islandia ke Afghanistan untuk mencari potongan negatif film yang hilang milik seorang fotografer. Perpaduan kisah yang menarik, pemandangan visual yang luar biasa, soundtrack yang bagus sungguh sangat wajib untuk ditonton.

Baca Juga : Jenis Diet Manakah Yang Cocok Dengan Kalian?

Meskipun ini merupakan film fiksi, tapi banyak pesan moral yang akan kalian dapat. Selain itu, film ini juga mengajarkan bahwa pentingnya traveling dan mengambil risiko untuk keluar dari zona nyaman. Pokoknya, kalian gak akan menyesal deh sahabat explorer kalau menonton film yang satu ini!

Film Tersebut Sangat Memacu Keinginan Untuk Traveling

Sahabat explorer, itulah beberapa film tentang traveling yang semoga bisa menginspirasi kalian untuk pergi traveling. Dengan menonton beberapa film tersebut, kalian juga akan merasakan bagaimana keseruan saat pergi traveling. Ajak teman kalian untuk nonton bersama, sehingga setelah selesai menonton, kalian bisa langsung atur waktu dan tempat untuk traveling. Kira-kira, ada film lain yang menginspirasi sahabat explorer untuk pergi traveling? Kalau ada, langsung share di kolom komen kita ya!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x