Peralatan Travel

Perlengkapan Yang Wajib Dibawa Oleh Wanita

perlengkapan traveling wanita - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source : informasitravelingindonesia
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, saat traveling memang terasa seakan keperluan menjadi banyak. Tidak ada yang mau ketinggalan atau kelupaan membawa barang bawaan untuk menikmati kegiatan saat liburan. Dalam artikel kali ini, YoExplore akan membahas mengenai perlengkapan traveling wanita yang wajib kalian bawa saat traveling. Biasanya, perlengkapan wanita akan sedikit lebih banyak nih sahabat explorer dibanding pria. Bagi kalian para wanita, apakah memang benar merasa seperti itu? Hehe kalau iya, maka kalian wajib nih untuk membaca ulasan ini. Perbedaan perlengkapan traveling dengan pria ya tentu dari jenis barang yang dibawa dan juga jumlahnya sahabat explorer.

Perlengkapan Traveling Wanita

Padatnya jadwal pekerjaan dan juga sering lembur membuat kegiatan traveling ini semakin digemari oleh masyarakat. Selain itu, pariwisata Indonesia juga sedang mengalami kemajuan yang pesat sahabat explorer. Surga-surga di Indonesia itu semakin terekspos dengan kehadiran para Influencer Travel atau Selebgram yang memang hobi untuk mengeksplor keindahan Indonesia. Pengaruh dari mereka itu cukup besar loh sahabat explorer, pada akhirnya banyak sekali sekarang sosok traveler Instagram yang memiliki banyak Followers. Sebut saja Harival Zayuka, Kadek Arini, dan masih banyak lagi yang lainnya traveler-traveler yang menginspirasi. Bagi kalian yang memang hobi traveling, terutama wanita, maka ada beberapa perlengkapan traveling wanita ini yang tidak boleh sampai kelupaan atau tertinggal!

Baca Juga : Bingung Mau Bawa Bekal Buat di Perjalanan? Bikin Abon Ayam Aja!



Table of Contents (Daftar Isi)

1. Pepper Spray

perlengkapan traveling wanita - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : sabrered

Perlengkapan traveling wanita yang pertama adalah Pepper Spray. Bagi kalian yang sedang traveling, wajib banget nih untuk membawa benda yang satu ini. Apalagi jika kalian traveling sendirian. Maka barang yang satu ini sudah hukumnya wajib untuk berada di tangan kalian. Sebenarnya tujuannya hanyalah untuk berjaga-jaga saja jika ada sesuatu yang tidak beres. Seperti misalnya ada jambret yang mau merebut tas kalian, atau memang ada cowok-cowok jail.

Tidak usah berpikir panjang, langsung saja semprotkan ke mukanya sahabat explorer, kalau perlu lebih dari sekali biar kapok. Dan jangan lupa untuk langsung laporkan pihak berwajib atas kejadian ini.

Walaupun memang terlihat aman, namun kita tidak tahu kondisi orang yang ada di sana sahabat explorer, apalagi jika ke tempat-tempat yang sepi, maka akan kemungkinan besar terjadi sahabat explorer. Jadi dijaga diri dan juga barang bawaan kalian, dan selalu standby Pepper Spray ini!

2. Make Up

perlengkapan traveling wanita - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : ebay

Perlengkapan traveling wanita yang perlu dibawa selanjutnya adalah Make Up. Tentu saja, tampil cantik setiap waktu itu penting bagi sebagian wanita. Oleh karena itu, ‘kotak sulap’ yang satu ini jangan sampai ketinggalan ya sahabat explorer. Apalagi jika traveling zaman sekarang itu kerap dengan yang namanya fotografi, oleh karena itu di depan kamera kalian tetap harus tampil kece kan sahabat explorer.

Tentunya, peralatan make up yang dibawa juga tidak seheboh yang ada di gambar ya, karena kalian kan mau traveling bukan menjadi pengiring pengantin wanita. Bawa secukupnya saja, yang kira-kira tetap bikin kalian cantik seharian tanpa harus makan waktu lama saat berdandan.



3. Tas Kecil

perlengkapan traveling wanita - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id

image source : elevania

Perlengkapan traveling wanita yang selanjutnya adalah selalu membawa tas kecil. Bawalah tas kecil ini dan masukkan ke dalam tas besar kalian. Karena, pada saat sedang traveling, tentu akan lebih ribet jika kalian berkeliling dengan tas yang besar, apalagi jika medan yang kalian lewati itu cukup sulit dan terjal. Oleh karena itu, penting sekali membawa tas ini untuk menaruh barang-barang kalian agar aman sahabat explorer.

Dengan tas ini, kalian juga bisa membawa peralatan make up kalian loh! Jadi andaikan harus retouch, kalian tidak perlu repot-repot kembali ke hotel! Langsung saja di TKP, jadi selalu siap untuk foto-foto terbaik berikutnya. Kalau sudah, jangan lupa untuk upload ke Instagram dan tag @yoexplore ya! Siapa tau foto kalian yang kami repost selanjutnya!

Traveling Dengan Nyaman!

Sahabat explorer, itulah beberapa perlengkapan traveling wanita yang perlu kalian bawa saat traveling. Semoga artikel ini bermanfaat, dan seperti biasa jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kalian di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x