Aktivitas Wisata

Perhatikan Tips Open Trip Ini Agar Tidak Mudah Tertipu!

tips aman open trip - yoexplore, liburan keluarga - yoexplore.co.id
image source: kompasiana
Spread the love


YOEXPLORE, Liburan Keluarga – Sahabat explorer, dunia traveling memang selalu menyenangkan untuk dibahas. Kegiatan yang satu ini memang sedang marak dilakukan oleh masyarakat kita sebagai hiburan dikala stress yang melanda. Banyak sekali agen-agen travel yang menyediakan paket tour yang bervarian. Mulai dari aktivitas wisata hingga paket lengkap dengan transportasi, penginapan dan juga makan. Tidak dipungkiri lagi kalau sekarang yang bersaing adalah harga dan juga kualitas sahabat explorer. Harga murah dan kualitas yang baik sudah pasti akan menjadi pilihan bagi para traveler. Sampai sekarang kita juga mengenal dengan yang namanya open trip. Apa sih open trip itu? Singkatnya open trip adalah sebuah konsep berlibur dengan mengumpulkan orang sebanyak-banyaknya agar biaya yang dikeluarkan menjadi lebih murah. Namun perlu hati-hati sahabat explorer, karena belum lama ini sedang viral dengan adanya penipuan jasa open trip. Untuk menghindari hal tersebut, kami memiliki beberapa tips aman open trip agar kalian dapat terhindar dari penipuan. 

Tips Aman Open Trip

Tentunya hal tersebut menjadi sebuah masalah yang besar bagi para agen travel. Membangun sebuah kepercayaan dan juga rasa aman kepada tamu merupakan hal yang sulit. Apalagi jika kita dihadapkan dengan turis mancanegara yang memang biasanya mau mengeluarkan uang lebih untuk mengikuti jasa travel tersebut. Dengan demikian, kalian harus memperhatikan beberapa tips yang akan kami berikan ini agar tidak mudah tertipu dengan penyedia open trip abal-abal. Baiklah kalau begitu, mari langsung kita simak saja yuk ulasannya sahabat explorer! Cekidot!

Baca Juga: Berikut Adalah Mitos Tempat Wisata Di Indonesia Yang Perlu Kalian Ketahui!



1. Cek Lisensi

Tips aman open trip yang pertama adalah terlebih dahulu mengecek lisensi. Seperti yang dilansir kompas.com, menurut Sekretaris Jenderal Asosiasi Travel Agent Indonesia Pauline Suharno, sistem open trip tersebut menjadi masalah dikarenakan dilakukan oleh perorangan. Orang-orang tersebut biasanya tidak mempunyai lisensi yang membuat mereka tidak memiliki badan hukum yang resemi untuk melindungi dalam penyelenggaraan jasa open trip

Kalian bisa langsung cek lisensinya kepada asosiasi sahabat explorer. Karena jika tidak ada di asosiasi maka pihak Astindo akan kesulitan untuk mengetahui siapa penyelenggaranya. Mereka (para penyelenggara jasa open trip) malah seperti calo yang memanfaatkan promosi dari OTA namun ternyata saat berangkat, promosi tersebut tidak ada. Kalian harus ingat, kalau sistem open trip ini sangat berbeda dengan sistem agent konvensional sahabat explorer

2. Sudah Tergabung Dengan Asosiasi

Tips aman open trip yang selanjutnya adalah memilih travel agent yang sudah tergabung dengan asosiasi. Hal ini dengan mudah dapat membuat rekam jejak dari agen travel tersebut mudah diketahui dan juga terawasi. Intinya kalian diwajibkan untuk teliti sebelum membeli sahabat explorer, jika harganya memang tidak masuk akal maka jangan mudah untuk termakan dengan promosi abal-abal tersebut. 



3. Cek Rekening Transaksi

Tips aman open trip yang selanjutnya adalah jangan lupa untuk mengecek rekening transaksi yang akan kalian kirimkan uang. Biasakan hanya mentransfer uang ke rekening perusahaan bukan pribadi. Hal ini tentu bisa meminimalisir terjadinya penipuan sahabat explorer. Jangan pernah melakukan transaksi dengan nama pribadi ya sahabat explorer. Ini sangat penting untuk kalian perhatikan loh!

4. Bandingkan Harga Paket

Tips aman open trip yang selanjutnya adalah membandingkan harga paket dengan agen travel yang lainnya. Biasanya kita akan sangat mudah tergiur dengan harga yang murah dan terkadang tidak masuk akal. Kalian harus ingat kalau hal itu bisa menjadi bumerang sahabat explorer. Jika umumnya harganya adalah 10 juta dan kalian dapat dengan harga 5 juta, tentu itu harus menjadi pertimbangan sahabat explorer. Lebih baik kalian cek terlebih dahulu harga paket lainnya dan juga bandingkan fasilitas yang didapat lainnya. Ada beberapa hal yang terkadang tidak masuk akal, namun karena kita tergiur kita terlanjur percaya. Pada akhirnya, uang kita ludes deh sahabat explorer!

Sahabat explorer, itulah beberapa tips aman open trip yang bisa YoExplore berikan kepada kalian. Semoga artikel ini bermanfaat dan seperti biasa jangan lupa untuk menceritakan pengalaman unik traveling kalian di kolom komentar atau Guest Post YoExplore. Sampai bertemu lagi di tulisan berikutnya, selamat berlibur dan have a good day, explorer!

Tentang penulis

Romzi Shamlan

Romzi Shamlan

Saya adalah kontributor untuk majalah YOEXPLORE pengalaman dalam blogging di bidang musik, membuat konten kreatif di bidang musik, radio, dan film.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x